OISHII

PERUSAHAAN KAMI ADALAH PERUSAHAAN PEMBUAT PRODUK BERBAHAN DASAR ALAM DARI INDONESIA ASLI. BEBERAPA PRODUK YANG TELAH KAMI BUAT ANTARA LAIN : 1. MINUMAN SARI APEL 2. MINUMAN SARI JAMBU MERAH 3. MINUMAM SARI SIRSAT KAMI DAPAT MELAYANI ANDA DALAM JUMLAH PARTAI MAUPUN ECERAN, KAMI JUGA MEMBUKA KERJA SAMA UNTUK POTENSI EXPORT

Rabu, 09 Maret 2011

PELUNCURAN PRODUK APPLE DRINK KEMASAN 24 X 180 mL

Produk minuman sari buah merk OISHII yang diproduksi oleh MANNA AGROTAMA, 

kini telah meluncurkan produk dengan nama OISHII Apple Drink dengan kemasan 24 x 180 mL
+++++DAPATKAN SEGERA+++++ 
NB: hubungi contanct person kami

Rabu, 02 Maret 2011

MANFAAT SARI SIRSAT BAGI KEHIDUPAN DAN KINI KAMI HADIRKAN MINUMAN SARI BUAH SIRSAT

CAHAYAEDUKASI.COM – Sirsak buah yang bernama latin Annona Muricata, di kenal juga dengan nama nangka sabrang, nangka londo, nangka buris, dan di Bali lebih dikenali sebagai srikaya Jawa.

Di LN dikenal juga dengan nama Soursop. Selain lezat, buah ini juga kaya kandungan obat. Khasiat dari buah sirsak ini memberikan effek anti tumor/kanker yang sangat kuat,dan terbukti secara medis menyembuhkan segala jenis kanker.Selain menyembuhkan kanker, buah sirsak juga berfungsi sebagai anti bakteri,anti jamur(fungi),effektive melawan berbagai jenis parasit/cacing, menurunkan tekanan darah tinggi, depresi, stress, dan menormalkan kembali sistim syaraf yang kurang baik.
Rasanya yang manis keasaman itu memberikan sensasi tersendiri bagi para penggemarnya. Bagi yang senang sarapan dengan roti, buah sirsak juga sering ditambahkan dalam bentuk selai. Apapun bentuk olahannya, cita rasa sirsak tetap melekat kuat pada produk, sehingga sangat mudah dikenali.
Adapun kandungan dari buah sirsak adalah sbb:
Kaya Vitamin C Buah sirsak terdiri dari 67,5 persen daging buah, 20 persen kulit buah, 8,5 persen biji buah, dan 4 persen inti buah. Setelah air, kandungan zat gizi yang terbanyak dalam sirsak adalah karbohidrat. Salah satu jenis karbohidrat pada buah sirsak adalah gula pereduksi (glukosa dan fruktosa) dengan kadar 81,9 – 93,6 persen dari kandungan gula total.
Buah sirsak mengandung sangat sedikit lemak (0,3 g/100 g), sehingga sangat baik untuk kesehatan. Rasa asam pada sirsak berasal dari asam organik non volatil, terutama asam malat, asam sitrat, dan asam isositrat. Vitamin yang paling dominan pada buah sirsak adalah vitamin C, yaitu sekitar 20 mg per 100 gram daging buah. Kebutuhan vitamin C per orang per hari (yaitu 60 mg), telah dapat dipenuhi hanya dengan mengkonsumsi 300 gram daging buah sirsak. Kandungan vitamin C yang cukup tinggi pada sirsak merupakan antioksidan yang sangat baik untuk meningkatkan daya tahan tubuh dan memperlambat proses penuaan (tetap awet muda). Mineral yang cukup dominan adalah fosfor dan kalsium, masing-masing sebesar 27 dan 14 mg/100 g. Kedua mineral tersebut penting untuk pembentukan massa tulang, sehingga berguna untuk membentuk tulang yang kuat serta menghambat osteoporosis.
Kini kami MANNA AGROTAMA telah meluncurkan produk minuman sari buah yang mengandung sari sirsak yang kaya akan manfaat bagi tubuh. 
kami kemas minuman sari buah sirsat dalam kemasan 36, 24 dan 18, kami sajikan minuman sari sirsat yang kaya manfaat.

Sabtu, 26 Februari 2011

Manis Asamnya Minuman Sari Apel

Batu – Mengunjungi Kota Wisata Batu, Jawa Timur, tidak lengkap jika tidak mencicipi buah khas kota tersebut, apel, selain itu juga akan terasa hambar jika tidak mencoba kesegaran sarinya, yakni "sari apel".

Minuman yang terbuat dari sarinya buah apel ini sudah cukup populer di kalangan masyarakat Kota Batu sejak awal tahun 2000-an, sebab mayoritas minuman ini telah diproduksi secara "home industri" (industri rumahan) oleh masyarakat setempat pada tahun itu.

Selain memiliki kesegaran, sari apel juga memiliki vitamin yang terkandung dalam buah apel, seperti mengandung 50 persen lebih banyak vitamin A dibandingkan jeruk.

Vitamin ini, berfungsi untuk menyembuhkan influenza dan infeksi lainnya, khasiat lainnya yakni menjaga mata dalam kondisi baik dan mencegah kebutaan.

Salah satu pemilik industri rumahan sari apel "Surya Alam Batu" Siswanto, menuturkan minuman sari apel sudah menjadi idola bagi masyarakat dan banyak dicari konsumen.

Hal ini dibuktikan dengan meningkatnya jumlah pemesanan setiap harinya, bahkan bisa mencapai 2000 dus/paket jika memasuki hari-hari besar, seperti Lebaran.

"Alhamdulillah, order dari berbagai kota terus meningkat, kalau bulan-bulan biasa kami memproduksi 1000-1.250 dus per bulan, namun menjelang Lebaran pesanan bisa terus meningkat hingga 2.000 dus," papar Siswanto yang mengolah sendiri sari apel di kediamannya di Jalan Suropati Gang Bale, Desa Pesanggrahan, Kota Batu tersebut.

Ia menuturkan, untuk mengolah buah apel menjadi sari apel sangatlah mudah. Siswanto yang dibantu oleh lima karyawannya ini menjelaskan, cukup diperlukan buah apel dengan kualitas terbaik.

Awalnya, apel tersebut dikupas lalu di iris hingga menjadi potongan kecil-kecil, kemudian dimasukan ke dalam panci dan dimasak. Hasil masakan dari bahan tersebut, kemudian disaring lalu dipindahkan ke panci lainnya dengan ditambahkan sedikit racikan khas minuman sari apel, lalu dikemas dalam kemasan yang menarik kemudian dijual.

Sementara itu, salah satu konsumen minuman sari apel Anas Ramadhan, menjelaskan memang akan terasa berbeda jika belum pernah mencoba, bahkan katanya, rasa yang akan didapat pada kali pertama meminumnya yakni manis serta bercampur asam.

"Rasanya manis, tapi ada asamnya, meski demikian jika terus dirasakan maka akan terasa enak dan menyegarkan," ucap pria yang rumahnya di Sepanjang Asri, Sidoarjo tersebut.

Anas menuturkan, ia sengaja mampir ke pasar Kota Batu untuk membeli oleh-oleh sari apel usai berkunjung ke tempat wisata Jatim Park "Jika beli di Sidoarjo sulit dicari, dan harganya pun mahal. Oleh karena itu sekalian mampir di sini untuk oleh-oleh," ujarnya.

Apakah Anda tertarik untuk mencoba kuliner kesegaran sari apel dan mendapatkan manfaatnya?

Oleh Abdul Malik Ibrahim.

Selasa, 04 Januari 2011

Malang Raya>>Potensi Minuman Sari Buah: Sari Apel, Sari Jambu Dan Sari Sirsat

Industri minuman ringan Indonesia tumbuh dengan pesat dalam beberapa waktu terakhir. Hal ini terbukti dengan semakin banyaknya jenis produk minuman non alcoholic tersebut yang ditemukan di pasaran.
Minuman ringan pada dasarnya diklasifikasikan menjadi 6 jenis, yakni minuman sari buah, berkarbonasi, Air Minum Dalam Kemasan (AMDK), teh siap saji, kopi dan susu siap saji, serta minuman isotonik/energi. Menurut Sekretaris Jenderal Asosiasi Industri Minuman Ringan (ASRIM), Suroso Natakusuma, peluang pengembangan industri minuman ringan masih terbuka. “Hal ini dikarenakan masih rendahnya konsumsi minuman ringan di Indonesia,” kata Suroso. Ia menambahkan bahwa, konsumsi minuman berkarbonasi di Indonesia masih 33 liter perkapita pertahun dan AMDK 53 liter perkapita, sedangkan konsumsi minuman ringan lainnya lebih rendah lagi. Padahal, di Thailand, konsumsi minuman ringan sudah mencapai 89 liter perkapita, Filipina 122 liter perkapita, dan Singapura 141 liter perkapita. “Tahun 2015, kita menargetkan konsumsi rata-rata minuman ringan dapat mencapai 88 liter perkapita,” kata Suroso. Tren pertumbuhan minuman ringan siap saji dapat dilihat pada Gambar 1.
Visi industri minuman ringan Indonesia pada 2030 adalah bisa berperan penting di kancah regional. Sedangkan sasaran strategis pada 2015 ini adalah produk industri minuman ringan menjadi tuan rumah di negeri sendiri, dengan meningkatkan daya saing produk, teruma dalam kaitannya menghadapi FTA (Free Trade Agreement).
Menurut Suroso, untuk mencapai hal tersebut tidaklah mudah. Membaiknya kondisi ekonomi makro belum memberikan insentif bagi pemulihan industri minuman ringan. Naiknya biaya-biaya dan berbagai kendala menghantui percepatan pertumbuhan industri tersebut. Faktor-faktor yang menjadi tantangan dalam perkembangan industri minuman antara lain, kondisi iklim usaha yang belum mendukung, seperti penyelundupan, kepastian hukum, ekonomi biaya tinggi, sistem perpajakan, dan sistem kepabeanan; persaingan global yang makin ketat; integrasi dan regionalisasi ekonomi global yang mempengaruhi tatanan ekonomi dunia; dan gerak perdagangan dunia yang makin dinamis dan cepat.
Tantangan lain yang harus dihadapi adalah semakin tingginya kesadaran terhadap isu lingkungan. Konsumen semakin menuntut industri untuk turut menjaga kelestarian lingkungan. Oleh sebab itu, kini sejumlah pabrik minuman ringan telah melengkapi dirinya dengan sertifikat ISO 14001, sebagai bukti telah menerapkan sistem manajemen lingkungan, baik pengelolaan lingkungan fisik, maupun lingkungan sosial dan budaya yang berstandar internasional.
Potensi minuman sari buah
Salah satu jenis minuman ringan yang memiliki potensi untuk dikembangkan adalah minuman sari buah. Ketua Asosiasi Pengolah Sari Buah Indonesia (APSARI), Farchad Poeradisastra, mengungkapkan bahwa sebagai negara agraris di khatulistiwa, negeri ini kaya akan buah-buahan tropis yang mempunyai nilai jual di pasar global. Buah-buahan Indonesia yang mempunyai nilai ekonomis dan ekspor tinggi dapat dilihat pada Tabel 1 dan 2.
Namun demikian, Farchad menambahkan, bahwa masih banyak kendala yang harus dihadapi dalam pengembangan sari buah di Indonesia, baik untuk industri besar maupun industri kecil. Untuk industri besar, kendala yang dihadapi meliputi peralatan yang kapasitasnya cukup besar, sehingga tidak memungkinkan untuk produksi skala kecil. Sementara itu, suplai buah tidak memungkinkan untuk outsourcing karena tidak ada lahan petani yang cukup besar. “Serta adanya perubahan iklim global yang menyebabkan produktivitas menurun, ketersediaan buah menjadi rendah sekali,” ujar Farchad.


Sedangkan untuk industri kecil, kendala yang dihadapi di antaranya tidak tersedianya peralatan berteknologi tinggi skala kecil; bervariasinya mutu buah (kematangan, ukuran, dan sebagainya); produktivitas rendah; sarana transportasi tidak memadai; tidak tersedianya rantai dingin; serta belum adanya mitra yang bisa mendorong usaha kecil. “Kendala-kendala tersebut harus diatasi pemerintah dan dunia usaha secara terpadu, misalnya dengan program pemetaan potensi buah nasional, peningkatan sarana dan prasarana, program kemitraan, dan lain-lain,” tambah Farchad.

Rabu, 29 Desember 2010

Sari Buah Apel: Pemanfaatan Kualitas Sari Buah Apel Berdasarkan Kadar Keasaman

Kesehatan adalah salah satu aspek terpenting bagi kehidupan manusia. Tidak salah jika banyak manusia yang berusaha agar tetap sehat dengan cara berolahraga dan mengkonsumsi makanan-makanan yang bergizi tinggi. Apel sebagai salah satu jenis buah yang memiliki kandungan gizi yang tinggi sering dijadikan sebagai obat atau suplement bagi tubuh agar tetap sehat. Manfaat apel akan lebih efektif jika dikonsumsi dalam bentuk sari buah. Namun yang perlu dicermati adalah seberapa amankah kadar keasaman yang diperbolehkan untuk dikonsumsi manusia. Untuk membuat alat yang dapat digunakan dengan meneliti kandungan keasaman pada sari buah apel yang berbeda jenis, waktu simpan dan suhu penyimpanan. Hasil dari penelitian ini yaitu berupa sebuah alat untuk mengukur derajat keasaman sari buah apel serta didapatkan data-data hasil penelitian derajat keasaman dari apel yang menjadi objek observasi sehingga data-data ini dapat digunakan sebagai acuan dalam penelitian selanjutnya maupun sebagai referensi dalam agroindustri minuman sari buah apel. Dari Uji coba yang dilakukan didapatkan rata-rata kadar keasaman pada buah apel yang disimpan pada suhu kulkas (10�) untuk apel fuji = 4.6825, New Zealand = 4.55, manalagi = 4.91875, Malang = 4.14375. Sedangkan untuk apel yang disimpan pada suhu ruang(31�C) untuk apel fuji = 4.7475, New Zealand = 4.31875, manalagi = 4.46625, Malang = 4.1675. 
Kata kunci: Apel, Derajat keasaman, Agroindustri.
Nama : Ratna Adil
Email : ratna@eepis-its.edu
Kategori : C2-Signal & Image Processing
Institusi : Politeknik Elektronika Negeri Surabaya

Selasa, 14 Desember 2010

PELUANG BISNIS: DICARI AGEN DAN DISTRIBUTOR MINUMAN SARI BUAH

Dalam rangka pengembangkan jaringan pemasaran atau ekspansi produk Minuman Sari Buah OISHII, kami mencari AGEN dan DISTRIBUTOR di seluruh wilayah Indonesia untuk produk Minuman Sari Buah kami. Peluang bisnis ini sangat besar keuntungannya. SEGERA DAFTARKAN DIRI ANDA SEKARANG JUGA!!!
Syarat menjadi mitra CV. Manna Agrotama kirimkan biodata ke email kami: oishiine@yahoo.com
Untuk lebih lanjut silakan hubungi contact person kami.